jam

Wednesday 18 December 2013

5 Makanan Paling Hot di Indonesia



5 Makanan Paling Hot di Indonesia


SATUHARAPAN.COM/LIFE  -  Berdasarkan beberapa sumber, ternyata Indonesia berada di peringkat pertama perihal makanan paling hot alias terpedas di dunia. Indonesia dengan banyaknya suku bangsa di dalamnya menghasilkan berbagai macam output kebudayaan diantaranya berupa kuliner. Nah, di bawah ini adalah kuliner terpedas di Indonesia seperti dikutip dari berbagai sumber :

1.Sambel Ulek.  Terdiri dari cabe rawit, cabe merah, bawang putih, bawang merah, terasi, gula pasir dan garam. Bahkan cabe rawit asli Indonesia mengalahkan tingkat kepedasan dari Thai bird’s eyes chilis. Tidak heran jika sambal ulek ini masuk ke dalam daftar makanan terpedas di dunia. Bahkan, orang mancanegara yang datang dan mencoba makanan ini pun menyatakan bahwa mereka seperti kehilangan bibir karena pedas yang menyengat.

2.Oseng-oseng mercon. Makanan asal Yogyakarta ini akan membuat Anda bermandikan peluh dan pedasnya terasa meledak di mulut. Komposisinya adalah dengan memakai cabai lima kilogram untuk daging 50 kilogram.

3.Mie setan. Begitu mendengar nama makanan asal Gresik ini saja sudah sangat mengerikan. Namun, ini tidak ada hubungannya dengan hantu atau sejenisnya. Melainkan, cabe yang dipakai untuk menambah cita rasa pada mie ini tidak wajar. Berikut adalah berbagai macam level mie setan yaitu:
  • Level 1 = berisi 12 cabe
  • Level 2 = berisi 25 cabe
  • Level 3 = berisi 35 cabe
  • Level 4 = berisi 45 cabe
  • Level 5 = berisi 60 cabe

4.Cakalang Garo Rica. Selain sambal dabu-dabu, makanan lainnya yang terkenal pedas dan menjadi khas di Manado adalah Cakalang Garo Rica. Bayangkan saja memasak ½ kg ikan cakalang diolah dengan bumbu halus berupa cabai merah rawit sebanyak 15-20 buah, bawang putih, bawang merah, tomat, garam, gula, dll. Makanan ini akan terasa lebih nikmat jika ikan cakalang atau tuna tersebut digoreng atau disuir-suir terlebih dahulu sebelum dimasak.

5.Bakso Granat. Bakso adalah makanan favorit kebanyakan orang Indonesia. Namun, bakso yang satu ini sangat lain dari biasanya. Namanya adalah bakso granat. Bakso ini diisi dengan cabe yang telah diolah, sehingga ketika digigit akan terasa meledak rasa pedas di dalam mulut.

Seruit Makanan Khas Lampung

Seruit




Berbagai masakan khas Lampung sering terdengar oleh masyarakat Indonesia di manapun. Tak berbeda jauh dengan ciri khas Palembang, selain memang lokasinya berdekatan masyarakat Lampung juga mengadopsi masakan yang berbau ikan dan sambal asem manis.

Masakan khas Lampung adalah seruit, yaitu masakan ikan digoreng atau dibakar dan dicampur dengan sambel terasi, tempoyak (olahan durian) ataupun mangga. Jenis ikan adalah besarnya ikan sungai seperti belide, baung, layis dll, ditambah lalapan. Sedangkan minumannya adalah serbat, terbuat dari jus buah mangga kwini. Di toko-toko makanan dan oleh-oleh, juga terdapat makanan khas yaitu sambel Lampung, lempok (dodol), keripik pisang, kerupuk kemplang, manisan dll.

Hidangan lalapan dalam sambal seruit bisa bervariasi, namun di Lampung dikenal berbagai jenis tumbuhan yang cocok menjadi bahan lalapan. Selain timun, petai, kemangi, kol dan tomat. Namun tersedia pula lalapan jagung muda, pepaya dan adas.

Masyarakat lampung sangat mempercayai bahwa jika ingin makan sebaiknya tidak sendiri. Karena mencicipi masakan seruit tak ada hasilnya jika tidak dinikmati oleh teman-teman ataupun banyak orang. Sehingga yang selalu ada dibenak mereka adalah siapa yang akan diseruit jika tidak ada orang lain dan ingin nyeruit apa? Hal ini mungkin terjadi karena perkataan ini berarti siapa yang akan dijahili dengan rasa pedasnya sambal dari seruit itu. Selain itu, ada pula makanan khas Lampung, yaitu durian. Lokasi yang mudah dicari adalah Batu Putuk dan Sukadanaham.

Tuesday 17 December 2013

Bahaya Mie Instant Bagi Kesehatan

makanan rakyat yang satu ini. Pasti kita sering makan mie instant, walaupun tau ada larangan jangan sering makan mie instant, tapi kita tetap makan.

Si menu utama anak kos ini jangan sering mengonsumsinya, karena banyak efek buruk bagi kesehatan tubuh kita, ini 10 bahaya makan mie instant bagi kesehatan.

1. Menghambat penyerapan nutrisi

Mie instant akan menghambat dan membatasi penyerapan nutrisi makanan. Terutama mereka yang di usia di bawah 5 tahun, disarankan sama sekali tidak diberi konsumsi mie. Mie ini berbahaya apabila sampai mencegah penyerapan nutrisi. Anak bisa kurang gizi, kerdil dan bahkan perkembangannya lambat.

2. Menyebabkan Kanker

Beberapa mie instant dikemas dalam styrofoam, di mana styrofoam adalah agen penyebab kanker. Utamanya mie instant yang hanya disajikan dengan direndam air panas, saat terkena panas, zat kimia di dalam styrofoam ini akan ikut bereaksi. Bayangkan saja bagaimana bila ia ikut larut dan masuk ke dalam tubuh.

3. Menyebabkan keguguran

Beberapa kasus keguguran mirisnya disebabkan karena mereka terlalu sering mengonsumsi mie instant. Ternyata mie instant memberikan pengaruh buruk pada janin, sehingga akhirnya keguguranpun terjadi.

4. Mengacaukan metabolisme tubuh

Apabila dikonsumsi terus menerus dan dalam jangka waktu yang panjang, maka mie instant dapat mengacaukan metabolisme tubuh. Akumulasi zat kimia berbahaya seperti pengawet dan pewarna akan menjadi racun di dalam tubuh.

5. Bahayanya Propylene glycol

Mie instant mengandung propylene glycol, sejenis bahan anti beku yang akan mencegah mie menjadi kering. Apabila tubuh menyerap zat tersebut maka, ia akan ditumpuk di area hati, ginjal serta liver. Menyebabkan kerusakan pada tubuh, terutama tiga area tersebut kemudian melemahkan immune tubuh.

6. Bahaya bagi pencernaan

Apabila dikonsumsi lebih dari sekali dalam sehari, maka mie instant berpotensi membahayakan pencernaan. Problem pertama yang muncul adalah rasa begah, susah buang air besar dan ketidaknyamanan.

7. Kegemukan

Mengonsumsi mie instant secara rutin juga menyebabkan kegemukan. Jumlah lemak dan sodium yang tinggi di dalam mie instant menyebabkan tidak dapat diserap tubuh dan akan tinggal menumpuk menjadi lemak. Tak heran apabila ia dapat menyebabkan berat badan Anda bertambah dalam waktu singkat.

8. Kandungan MSG

Dan Anda perlu khawatir karena kandungan monosodium glutamate dalam mie instant ini cukup tinggi. Mereka yang tidak tahan dan alergi terhadap MSG biasanya akan merasa selalu haus, dada terbakar, sakit kepala, wajah memerah dan nafas sesak.

9. Kandungan sodium

Mie instant juga kaya akan kandungan sodium yang dapat menyebabkan darah tinggi, penyakit jantung, stroke dan kerusakan pada ginjal. Terutama jika sering dikonsumsi, potensi terserang penyakit tersebut sangat tinggi.

10. Mie instant juga junk food
Mie instant termasuk junk food yang mengandung karbohidrat sangat tinggi dan tanpa tambahan vitamin, mineral atau serat. Kandungan lemak jenuhnya juga tinggi sehingga kalori di dalamnya memberikan pengaruh buruk bagi kesehatan.

Alangkah baiknya apabila Anda menggantikan mie instant dengan makanan lain yang lebih sehat dan bergizi. Demi si buah hati, keluarga dan diri Anda sendiri lho, mari hidup lebih sehat.


Bahaya Es Teh Bagi Ginjal

Siapa tak suka minum es teh? Rasanya yang manis menyegarkan, berpadu dengan harga murah membuat es teh menjadi minuman favorit di segala suasana, termasuk saat berbuka puasa.
Popularitas es teh terbukti dengan kehadirannya di hampir semua tempat makan, mulai dari kelas warung hingga restoran mahal. Mungkin banyak yang setuju dengan jargon es teh kemasan, ‘Apapun makanannya, minumnya tetap es teh.’
Tapi tahukah Anda, di balik kenikmatannya, es teh menyimpan potensi merugikan bagi kesehatan. Penelitian Loyola University Chicago Stritch School of Medicine mengungkap bahwa konsumsi es teh berlebih meningkatkan risiko menderita batu ginjal.
Seperti dikutip dari laman Times of India, es teh mengandung konsentrasi tinggi oksalat, salah satu bahan kimia kunci yang memicu pembentukan batu ginjal. ‘Bagi mereka yang memiliki kecenderungan sakit batu ginjal, es teh jelas menjadi minuman terburuk,’ kata Dr John Milner, asisten profesor Departemen Urologi, yang tergabung dalam penelitian.
Milner mengatakan, teh panas sebenarnya juga menyimpan efek buruk yang sama. Hanya, takaran penyajian teh panas biasanya lebih kecil. Logikanya, orang meminum teh panas tak akan sebanyak minum es teh. Jarang orang yang mengonsumsi teh panas saat haus. Berbeda dengan es teh, di mana banyak orang sanggup meminumnya lebih dari segelas saat haus dan udara panas.
Pria, wanita posmenopause dengan tingkat estrogen rendah, dan wanita yang pernah menjalani operasi pengangkatan indung telur paling rentan terpapar dampak buruk es teh. Oleh karenanya, Milner menyarankan, mengganti konsumsi minuman itu dengan air putih, atau mencampurnya dengan lemon. ‘Lemon kaya kandungan citrates, yang dapat menghambat pertumbuhan batu ginjal,’ kata Milner.
Batu ginjal adalah kristal kecil yang terbentuk dari mineral dan garam yang biasanya ditemukan dalam air seni, ginjal atau saluran kemih. Mineral tak terpakai itu umumnya bisa keluar dari tubuh bersama urin, tapi dalam kondisi tertentu bisa mengendap dan membatu di dalam saluran kemih.
Peneliti juga mengungkap sejumlah makanan lain yang berpotensi menyimpan efek buruk. Mereka menyebut antara lain: bayam, cokelat, kacang-kacangan, garam, dan daging.
Sebaiknya, konsumsi es teh dan makanan-makanan itu secara moderat demi kesehatan ginjal. Padukan pula dengan makanan tinggi kalsium yang dapat mereduksi oksalat. Dan, tentu saja perbanyak minum air putih.

10 Makanan Terenak Di Dunia

Pernahkan Anda mendengar istilah "Tidak ada cinta yang lebih tulus daripada cinta terhadap makanan." Dari begitu banyaknya makanan menakjubkan di dunia, mungkin perkataan ini tidak salah. Tapi makanan apakah yang paling lezat atau enak di dunia ini? 
Istilah di atas dikatakan oleh George Bernard Shaw, seorang dramawan, aktivis politik, kritikus Irlandia yang juga co-founder London School of Economics (LSE). Berikut daftar 10 makanan terlezat, terenak dan paling menggoda di dunia yang dikumpulkan dari berbagai sumber seperti CNN, ranker, allvoice dan berbagai sumber lainnya.

10. Lasagna, Italia
lasagna
Lasagne atau Lasagna merupakan salah satu masakan Italia yang berada dalam daftar makanan terlezat dunia. Makanan berlapis pasta, bersaus tomat, dengan daging cincang ini sangat populer di kalangan anaka-anak maupun orang dewasa.

9. Ramen, Jepang
ramen
Makanan paling berisik di dunia? Ya itulah mie, atau tepatnya ramen. Tidak diketahui benar-benar bersala dari Cina atau Jepang. Di jepang ada perkataan unik mengenai Ramen, semakin besar suara Anda mencucuk/menghirup (slup) maka itu menunjukkan semakin tinggi respek Anda terhadap si pemasak. Ramen di Jepang-pun sangat banyak macamnya dan tingkat keenakannya tentu tergantung dari selera Anda.

8. Massaman Curry, Thailand
massaman curry
Walaupun kari ini pernah masuk sebagai nomor 1 dalam makanan terenak menurut CNN travel tahun 2011, tapi banyak orang tidak setuju karena makanan ini jarang terdengar dan beberapa mengatakan cara pembuatannya-pun sulit dan sangat tergantung dari keahlian pemasaknya.
Kari ini biasa dibuat dengan daging sapi, tetapi juga dapat dibuat dengan daging bebek, tahu, ayam ataupun daging babi bagi kaum Non-Muslim. Tentu sama seperti kari-kari lainnya, yakni diiringi dengan nasi yang akan menambah kenikmatannya. Dikatakan memberikan rasa pedas, manis, gurih dan berbagai rasa gabungan lainnya.

7. Dim Sum, Hong Kong
dim sum
Cocok untuk dimakan bersama teman, rekan kerja ataupun keluarga dan rasanya-pun enak. Sama seperti makanan lainnya, walaupun beberapa orang akan mengatakan rasanya akan lebih enak jika makan di tempat asalnya, Anda dapat mencoba makanan ini di restoran makanan Cina. Kebanyakan dim sum berisikan udang dan dapat masuk dalam mulut dalam satu gigitan.

6. Coklat, Meksiko
coklat
Mungkin beberapa dari Anda tidak setuju untuk mengatakan bahwa coklat dapat disebut sebagai salah satu makanan terbaik, "Itu hanya coklat." Tapi di CNN dan Ranker.com, Coklat berada di peringkat teratas sebagai salah satu makanan terenak di dunia, hal ini mungkin karena coklat telah menjadi tradisi sebagai hadiah hari Valentine dan juga snack seharo-hari. Bahkan pengembangannya-pun tidak terbatas, ia dapat dibuat menjadi roti, kue, biskuit hingga dibuat sebagai makanan tersendiri (snack).

5. Bebek Peking, Cina
bebek peking
Jika ke Beijing, Cina, jangan lupa makan bebek pekingnya. Istilah ini mungkin pernah Anda dengar, walaupun mungkin sekarang sudah sangat jarang terdengar karena Anda tidak perlu pergi ke Cina untuk mencoba Bebek Peking. Anda hanya perlu pergi ke restoran masakan cina dan Anda sudah dapat mencobanya.
Kulitnya yang tipis, namun gurih dengan rasa yang dapat didampingi dengan sirup, dagingnya yang lembut dan dapat dicelupkan ke saosnya sendiri. Tidak membingungkan jika makanan ini dipertimbangkan sebagai salah satu makanan paling enak di dunia.

4.Tom Yum Goong, Thailand
tom yum gong
Selain merupakan salah satu sup paling populer di Thailand, makanan Thailand dengan udang, jamur, tomat, sereh, lengkuas daun jeruk purut , dan krim ini merupakan makanan yang penuh rasa. Makanan ini dapat memberikan Anda rasa asm, asin, pedas hingga manis tergantung dari bahan dan cara memasaknya.

3. Suhi, Jepang
sushi
Sushi, begitu kata ini terdengar maka kebanyakan orang akan menghubungkannya dengan makanan Jepang dan hal itu sudah dikenal secara umum. Siapa yang bilang makanan enak harus rumit atau susah dibuat, sushi mudah dibuat dan rasanya juga enak. Inilah yang juga membuat nama Sushi dikenal secara umum. Perpaduannya yang biasa didampingi dengan ikan dapat digantikan dengan berbagai hal seperti kepiting, udang dan makanan laut lainnya.

2. Neapolitan Pizza, Italia
neapolitan pizza
Pizza sederhana yang biasa dibuat bersama dengan tomat dan keju mozarella ini dapat memberikan Anda salah satu kelezatan makanan terbaik. Pembuatannya-pun hanya membutuhkan bahan-bahan sederhana, yakni adonan, tomat, minyak zaitun, garam dan daun kemangi. Tentu saja untuk mengeluarkan cita rasanya tergantung dari bagaimana si koki atau orang yang memasaknya.

1. Rendang, Indonesia
rendang
Ya, Makanan yang sering dijumpai di Indonesia ini masuk sebagai salah satu peringkat teratas dalam makanan terenak dunia. Pada tahun 2011, 35.000 orang setuju bahwa Rendang merupakan makanan paling enak dunia dan wajib dicoba.
Memakannya begitu selesai dimasak memiliki kenikmatan tersendiri, tetapi banyak orang juga mengatakan bahwa jika dibiarkan semalam akan terasa lebih enak. Untuk mencoba makanan ini-pun sangat mudah, Anda hanya perlu ke restoran Padang.


Sumber : http://www.amrusujud.com/2013/07/10-makanan-terenak-di-dunia.html#ixzz2nhZJ9Mb9

7 Makanan Termahal Di Dunia



















1. Jamur seharga 27 Juta Rupiah
10 Makanan dan Minuman Termahal di Dunia
Satu kilo jamur ini dapat mencapai harga 60 juta rupiah. Jamur White Truffle ini adalah jamur paling mahal di dunia. Rasanya yang mantap dan ‘earthy’ merupakan ciri khusus yang tidak dapat ditandingi oleh jamur lain. Jamur ini digunakan dalam ukuran yang sangat kecil (hanya sedikit parutan saja) dalam setiap masakan. Dan masakan yang menghidangkan jamur ini tentunya bukan masakan biasa. Jamur ini hanya bisa ditemui diPiedmont, Italia utara, dan hanya dipanen pada saat musim gugur. Panen-nya pun harus dibantu oleh anjing khusus yang mendapat latihan khusus juga!
 2. Bumbu seharga 11 Juta Rupiah
10 Makanan dan Minuman Termahal di Dunia
Saffron tentunya bukan sekedar bumbu biasa. Dengan harga 11 Juta Rupiah per kilogram, tentunya Anda tidak akan berani membuang sia-sia bumbu dapur satu ini. Bumbu ini dibuat dari bagian bunga tumbuhan saffron crocus yang belum terbuka, dipanen dan dikeringkan secara khusus. 1 Kilogram saffron akan mengandung 200.000 pucuk bunga, dengan kata lain, bunga dari ladang tanaman saffron yang luasnya tiga kali lapangan sepakbola
3. Telur Ikan seharga 5 Juta Rupiah
10 Makanan dan Minuman Termahal di Dunia
Tentunya anda tahu, terutama bagi penggemar sushi, bagaimana rasa tobiko, tapi kita bukan membicarakan telur ikan ini, kita membicarakan mengenai caviar, yang tentunya, bukan juga caviar biasa, kita membicarakan mengenai Caviar Beluga, yang dikenal dengan nama Caviar Almas di Iran. Caviar ini didapat dari ikan Beluga Sturgeon, yang sudah mulai punah di Laut Kaspia dan Laut Hitam. Cara menikmatinya pun unik, dikatakan bahwa sendok terbaik untuk caviar ini adalah dengan sendok yang dilapisi mutiara.
4. Hamburger seharga 5 Juta Rupiah
10 Makanan dan Minuman Termahal di Dunia
FleurBurger, yang dibandrol dengan harga 5 Juta Rupiah per porsi ini dihidangkan di Fleur de Lys, Mandalay Bay Hotel and Casino, di Las Vegas. Daging burger ini dibuat seutuhnya dari daging sapi Kobe, dan dihidangkan bersama dengan foie gras dan saus truffle, dengan roti brioche truffle. Burger super mewah ini dihidangkan dengan sebotol Chateau Petrus 1990. Selain itu, anda akan mendapat sertifikat khusus yang dikirimkan ke rumah Anda sebagai bukti bahwa anda tidak menghabiskan uang 5 juta tadi di meja judi, tapi karena anda makan burger..
5. Pizza seharga 37 Juta Rupiah
10 Makanan dan Minuman Termahal di Dunia
Pizza Royale 007 memang bukan pizza sembarangan. Untuk pizza yang dibuat oleh ahli, dengan topping caviar yang direndam dalam sampanye, lobster mediterania, dan ditaburi bukan dengan daun basil, tapi daun emas! Kemudian pizza ini disiram dengan cognac Louis XII Rémy Martin seharga 20 Juta Rupiah, dan kemudian dipanggang sempurna dalam pizza oven asli Italia. Untuk hidangan se’mewah’ ini, anda harus merogoh kocek sebesar 37 juta rupiah, atau dengan kata lain, anda akan menjual 3 motor baru untuk mendapat pizza yang bisa habis dalam waktu 10 menit saja ini..
6. Kentang seharga 10 Juta Rupiah
10 Makanan dan Minuman Termahal di Dunia
Kentang murah? Gila aja! Kentang yang ini harganya 10 Juta Rupiah per kilo, jauuuuuuuuh diatas harga pasaran kentang yang bisa anda temui di pasar. Kentang La Bonnotte ini adalah varian kentang yang hampir punah dan hanya ditemukan di pulau Noirmoutier, Prancis. Kentang ini mendapat perlakuan istimewa dan hanya boleh dibuahi oleh rumput laut lokal. Tiap tahun hanya tersedi 100 ton kentang ini, dan hanya dapat ditemui di restoran Prancis terkemuka. Mau bikin French Fries?
7. Es Krim Coklat seharga 25 Juta Rupiah
10 Makanan dan Minuman Termahal di Dunia
Restoran Serendipity 3 di New York benar-benar ambisius untuk membuat makanan penutup ini. Intinya adalah coklat dari 14 negara yang berbeda, diberi emas 23 karat seberat 5 gram, whipped cream yang ditaburi potongan daun emas yang aman dimakan, dan disajikan dengan La Madeleine au Truffle. Penyajiannya juga bukan gelas sembarangan, gelas yang digunakan berlapis emas dan terdapat gelang emas yang ditaburi intan 1 karat menyertai penyajian es krim yang bikin kantung kempes ini.

Sunday 15 December 2013

Pengertian makanan dan fungsinya


Pengertian makanan dan fungsi makanan


Makanan merupakan bahan yang sangat dibutuhkan oleh setiap orang guna kelangsungan hidupnya. Adapun fungsi makanan untuk tubuh kita adalah:
1.    Sebagai sumber energi
Makanan sangat dibutuhkan oleh tubuh untuk mendapatkan energi dan energi oleh tubuh dimanfaatkan untuk bergerak sesuai dengan apa yang kita inginkan. Sedangkan karbohidrat dan lemak adalah suatu bahan-bahan yang ada dalam tubuh. Pembakaran 1 gram karbohidrat dapat menghasilkan kalori 4,1 dan pembakaran 1 gram lemak bisa menghasilkan 9,1 kalori. Jadi semua itu mempunyai hubungan yang erat dan saling membantu dan membuat tubuh kita dapat beraktivitas dengan baik.
2.    Sebagai penghasil kalori dan pengatur suhu serta perlindungan tubuh
Sedangkan unsur-unsur yang banyak dibutuhkan oleh tubuh kita adalah:
a.    Oksigen
b.    Nitrogen
c.    Karbon
d.    Hidrogen.
Selain unsur-unsur yang telah disebutkan diatas masih banyak unsur-unsur yang dibutuhkan oleh tubuh kita. Walaupun unsur-unsur yang disebutkan itu sediktit tetapi mempunyai peranan yang penting untuk tubuh dan tubuh tidak bisa terganggu lagi serta dapat berfungsi dengan baik.
Sedangkan unsur-unsur tersebut terdapat pada makanan yang mempunyai fungsi untuk membantu tubuh menjalankan proses metabolisme dan pertukaran zat yang ada.

Wednesday 11 December 2013

7 Makanan Khas Indonesia Yang Mendunia

7 Makanan Khas Indonesia Yang Mendunia 

Indonesia terdiri banyak suku, budaya, tarian, dan tentunya adapun makanan khas di daerah masing-masing. Ada beberapa makanan khas indonesia yang mendunia, salah satunya yang di sebutkan oleh Presiden Amerika Serikat Barack Obama yaitu adalah SATE. Berikut adalah 7 makanan Indonesia yang mendunia:

1. Gado-gado

Gado-gado adalah salah satu makanan yang berasal dari Indonesia yang berupa sayur-sayuran yang direbus dan dicampur jadi satu, dengan bumbu atau saus dari kacang tanah yang dihaluskan disertai irisan telur dan di atasnya ditaburkan bawang goreng. Sedikit emping goreng atau kerupuk (ada juga yang memakai kerupuk udang) juga ditambahkan.
Gado-gado dapat dimakan begitu saja seperti salad dengan bumbu/saus kacang, tapi juga dapat dimakan beserta nasi putih atau kadang-kadang juga disajikan dengan lontong. Bahkan gado-gado pernah menjadi juara saat festival makanan internasional.

2. Sate

Sate atau kadangkala ditulis satay atau satai adalah makanan yang terbuat dari potongan daging (ayam, kambing, domba, sapi, babi, ikan, dan lain-lain) yang dipotong kecil-kecil,dan ditusuki dengan tusukan sate yang biasanya dibuat dari bambu, kemudian dibakar menggunakan bara arang kayu. Sate kemudian disajikan dengan berbagai macam bumbu (bergantung pada variasi resep sate). Biasanya sate diberi saus. Saus ini bisa berupa sambal kecap, sambal kacang, atau yang lainnya. Untuk sate bebek Tambak menu lengkapnya adalah sate, saus bumbu manis kacang tanah atau bumbu pedas (menurut selera) dan irisan tomat serta mentimun. Lalu sate dimakan dengan nasi hangat atau, kalau di beberapa daerah disajikan dengan lontong. Kadang-kadang sate dimakan dengan ketupat.

3. Nasi goreng

Nasi goreng juga dikenal sebagai masakan nasional Indonesia. Dari sekian banyak hidangan dalam khazanah Masakan Indonesia, hanya sedikit yang dapat dianggap sebagai makanan nasional sejati. Masakan nasional Indonesia ini tidak mengenal batasan kelas sosial. Nasi goreng dapat dinikmati secara sederhana di warung tepi jalan, gerobak penjaja keliling, hingga restoran dan meja prasmanan dalam pesta. Ada berbagai macam resep nasi goreng tapi unsur utamanya adalah nasi, minyak goreng, kecap manis. Selain itu banyak tambahan lain yang dapat dimasukkan, mulai dari sayuran, daging, sampai sambal, saos, kerupuk dan telur goreng.

4. Bakso

Bakso atau baso adalah jenis bola daging yang paling lazim dalam masakan Indonesia, atau orang luar biasanya menyebut meatball (bola daging). Bakso umumnya dibuat dari campuran daging sapi giling dan tepung tapioka, akan tetapi ada juga baso yang terbuat dari daging ayam, ikan, atau udang. Dalam penyajiannya, bakso umumnya disajikan panas-panas dengan kuah kaldu sapi bening, dicampur mi, bihun, taoge, tahu, terkadang telur, ditaburi bawang goreng dan seledri. Bahkan inovasi dari bakso sekarang yaitu bakso granat alias baksonya besar. Kini, kebanyakan penjual bakso adalah orang Jawa dari Wonogiri dan Malang. Tempat yang terkenal sebagai pusat Bakso adalah Solo dan Malang yang disebut Bakso Malang.

5. Soto

Soto, sroto, atau coto adalah makanan khas Indonesia yang terbuat dari kaldu daging dan sayuran. Daging yang paling sering digunakan adalah sapidan ayam, tapi juga babi dan kambing. Berbagai daerah di Indonesia memiliki jenis soto sendiri, dengan kandungan yang berbeda-beda, misalnya Soto Kediri soto Madura, soto Betawi, soto Padang, soto Bandung, soto Sokaraja, soto Banjar, soto Medan, coto Makassar. Soto juga dinamai menurut kandungannya, misalnya soto ayam, soto babat, soto kambing.

6. Gudeg
 
Gudeg (bahasa Jawa gudheg) adalah makanan khas Yogyakarta dan Jawa Tengah yang terbuat dari nangka muda yang dimasak dengan santan. Perlu waktu berjam-jam untuk membuat masakan ini. Warna coklat biasanya dihasilkan oleh daun jati yang dimasak bersamaan. Gudeg dimakan dengan nasi dan disajikan dengan kuah santan kental (areh), ayam kampung, telur, tahu dan sambal goreng krecek.

7. Nasi kuning

Dan yang terakhir dari Cheshare yaitu nasi kuning. Nasi kuning adalah makanan khas Indonesia. Makanan ini terbuat dari beras yang dimasak bersama dengan kunyit serta santan dan rempah-rempah. Dengan ditambahkannya bumbu-bumbu dan santan, nasi kuning memiliki rasa yang lebih gurih daripada nasi putih. Nasi kuning adalah salah satu variasi dari nasi putih yang sering digunakan sebagai tumpeng. Nasi kuning biasa disajikan dengan bermacam lauk-pauk khas Indonesia. Dalam tradisi Indonesia warna nasi kuning melambangkan gunung emas yang bermakna kekayaan, kemakmuran serta moral yang luhur. Oleh sebab itu nasi kuning sering disajikan pada peristiwa syukuran dan peristiwa-peristiwa gembira seperti kelahiran, pernikahan dan tunangan.